Suara Ilahi
Markus 1:6
Pernyataan Nabi Yesaya yang memberikan harapan baru, menjadi sumber inspirasi bagi Yohanes untuk kembali diserukan dalam Perjanjian Baru. Nabi yang adalah utusan Tuhan untuk menyerukan dengan suara Ilahi kembali diperdengarkan oleh Yohanes. Seorang figur yang memberi diri menjadi corong Allah yang berteriak-teriak di padang gurun dan melakukan baptisan.
Firman Tuhan hari ini berbicara tentang pribadi dan kehidupan Yohanes Pembaptis yang sangat sederhana, rendah hati dan bersahaja. Dialah yang menyerukan umat untuk berbalik, bertobat dan berbenah diri, menjadi seruan agar umat dapat mengalami hidup dalam keselamatan. Kristus yang datang telah menggenapi apa yang diserukan oleh para nabi. Penggenapan membuka tabir zaman baru, dimana gereja pun hadir dan berkarya. Suara Ilahi dari gereja harus tetap diperdengarkan untuk memberantas ketidak-adilan, ketidakbenaran dan menghapuskan kekerasan dari muka bumi dan menghadirkan pendamaian. Kristus datang ke dunia untuk mendamaikan dunia dengan Allah, memberita-kan pengampunan dosa dan memberitakan kerajaan Allah di muka bumi ini.
Keluarga kristen, ada banyak tragedi kemanusiaan yang telah menghapus wajah Allah, oleh sebab itu menjadi tanggungjawab gereja untuk kembali memperlihatkan wajah Allah melalui Kristus Putra Tunggal-Nya. Mengatasi berbagai kemelut dalam kehidupan bersama, sehingga proses pendamaian yang telah dikerjakan oleh Kristus menjadi proses yang harus diemban sebagai tanggungjawab terhadap panggilan hidup bersama. Amin.
Doa: Ya Bapa yang baik, ajarkan kami untuk mengerti pendamaian yang telah dihadirkan oleh Kristus bagi dunia ini. Tolong kami untuk menjadi pembawa berita yang dapat menghadirkan pendamaian itu bagi dunia ini. Amin.