Kebersamaan untuk Saling Membangun
Lukas 1:56
Pentingnya persahabatan dalam merayakan Minggu-Minggu adven sebelum Natal Yesus Kristus supaya saat kita dikunjungi, atau orang “bersilahturahim” membagi sukacita akan sungguh-sungguh tulus dan gembira sehingga kita menyambut kehadiran orang lain dan melayani mereka secara ramah.
Bacaan hari ini Lukas 1:56, memberi penjelasan bahwa Maria mengunjungi Elizabet dan tinggal di sana selama tiga bulan dan bukan hanya beberapa jam. Kekerabatan itu dibangun dengan tulus apa adanya. Dalam konteks ini persalinan Maria tidak lama lagi akan terjadi, namun hubungan kekerabatan tidak boleh diabaikan. Maria dan Elisabeth mengadakan pertemuan rohani bukan membicarakan materi yang dibutuhkan karena hal tersebut pasti disediakan Tuhan.
Sebagai keluarga Kristen hendaknya menciptakan kunjungan untuk menjalin kebersamaan. Perayaan menyambut Natal sering menjadi ajang persaingan kemewahan padahal kita diajarkan untuk saling membagi seperti memberi diakonia sebagai wujud kebersamaan. Dengan tulus hati dan jiwa yang bersih, kita menyambut Natal Yesus Kristus. Kita harus bekerja maksimal untuk mewujudkan kebersamaan dalam lingkungan keluarga dengan semua orang tanpa perbedaan atau diskriminasi apapun. Kristus yang datang sebagai penyelamat tidak terbatas untuk kelompok atau kalangan tertentu saja melainkan untuk semua ciptaan untuk hidup bersama yang saling membangun. Amin.
Doa: Ya Tuhan, kami tahu tidak mungkin kami hidup sendiri tanpa kebersamaan. Tolonglah kami untuk dapat membangun relasi dengan orang lain dengan baik guna mengerjakan pekerjaan pelayanan untuk kemuliaan nama-Mu. Amin.